Tips Belajar Yang Efektif Buat Pemalas



Halo Netz,Sudah lama saya ga update postingan di blog ini.Maklum saya belakangan ini sibuk  karena UTS,belum lagi saya buat blog personal dengan judul "Ferdian B-log" sebagai wadah buat tempat curhat saya sekaligus antisipasi kalo saya sedang "gak waras".

Oke,Post kali ini punya hubungan yang kuat dengan keadaan saya yang sekarang Karena saya sudah menduduki bangku kelas 9 sekarang,belum lagi saya bukan tipikal orang yang gemar membaca buku pelajaran.Mungkin tips ini berguna bagi kamu semua.





1.Belajar sesuai waktu

















Tiap jenjang pendidikan beda jam belajar nya.Untuk SD sederajat waktu belajar efektif nya adalah 1 jam,Untuk jenjang SMP sederajat (Sekolah Menengah Pertama) 2 jam,Sedangkan untuk SMA & Perguruan tinggi 3 jam.Tapi hal tersebut bukan lah patokan seseorang untuk belajar,terutama bagi orang yang gemar membaca.





2.Pahami materi,bukan dihafal
 














Jujur saja masih banyak teman-teman saya yang menggunakan metode menghafal suatu materi.Cara menghafal ini SALAH BESAR.Karena yang bisa diingat bisa dilupakan.Kalau kamu paham sesuatu,kamu pasti bisa mengingat nya sepanjang masa.Ambil contoh begini:

1,3,5,7,9,11,13,15,17,19,21,23,24,25,27,29,31,33,35,37,38,39,41....

Kalau kamu menghafal deretan angka tersebut mungkin kamu akan lupa setelah beberapa lama.Tapi jika kamu memahami kalau deretan angka tersebut merupakan urutan angka ganjil dari yang terkecil,maka kamu akan cepat mengingat dan memahami,bahkan kamu bisa mengetahui angka selanjutnya.





3.Sistem membaca yang efektif








Misalnya kamu membaca bab sistem saraf,kamu baca dulu peta materi nya agar bisa dirangkum di otak mu.Selain itu baca dengan penuh konsentrasi namun tetap nyaman.Tidak perlu membaca bertele-tele,Cukup ambil kesimpulan apa itu sistem saraf,sel saraf,bagian sel saraf,sistem saraf pusat & saraf tepi,dan masih banyak lagi.






4.Hindari kontak fisik dengan benda yang mengganggu
Usahakan untuk tidak peduli terhadap beberapa benda yang mungkin bisa mengganggu konsentrasi belajar anda seperti ponsel,laptop,konsol,dan lain-lain.





5.Coba belajar di pagi hari
   Coba deh kamu awali pagi mu dengan membaca buku ditemani segelas teh hangat sambil menunggu berangkat sekolah.Karena pagi hari merupakan waktu dimana otak sangat siap untuk menerima informasi.




Sepertinya nya cuma itu tips nya.Tips ini terbukti efektif untuk saya .Saya bisa tetap bermain game walaupun disaat ulangan.